Pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan, Shin Tae-yong baru-baru ini membuat video parodi tentang tipe-tipe pelatih. Seperti yang kita tau kalau coach STY merupakan pelatih yang tidak segan-segan menabok bahkan mencoret pemain yang menurutnya indisipliner, pelatih yang sangat ketat bahkan sangat serius ketika di lapangan.
Namun dengan video ini membuka sisi lain dari coach Shin Tae-yong, menandakan bahwa dirinya juga punya selera humor yang bagus. Terlihat dari video tersebut coach Shin dengan beberapa tim ofisial sangat ekspresif dalam meng-impersonate.
Sekedar informasi jika Timnas Indonesia U-23 sedang melakukan pemusatan latihan di Korea Selatan untuk melakukan serangkaian uji coba melawan tim K-League dan tim universitas, hal ini dilakukan untuk mematangkan taktik dan permainan sebelum melangkah ke SEA Games 2021 di Hanoi, Vietnam.
Selain melatih strategi Timnas Indonesia U-23 juga diberi latihan fisik yang intens seperti lari naik turun gunung dan pull-up, hal ini di nilai dapat membentuk tubuh seorang atlet agar proporsional.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar